Ragam
Kenalan Sama Horizontal-Vertical Development Untuk  Mengembangkan Skillsmu!
Kenalan Sama Horizontal-Vertical Development Untuk Mengembangkan Skillsmu!

Penting untuk diingat bahwa perkembangan diri adalah perjalanan yang berkelanjutan.

Halo Sobat-Fight, sadar gak sih kalau semakin zaman ini berkembang, manusia di dalamnya pun akan ikut berkembang mengikuti zaman dengan disadari mau pun tanpa disadarinya, yaa … kaya kita-kita ini.

Nah, begitu pula dengan kemampuan yang dimiliki setiap individunya, kemampuan yang mereka miliki akan semakin menyesuaikan dengan apa yang tengah dihadapinya di masa sekarang. Untuk menghadapi semua tantangan yang diberikan oleh perubahan zaman yang cukup ‘radikal’, sebagai salah satu cara mempertahankan eksistensi diri di zaman kekinian yaa, apalagi jika bukan dengan mengembangkan kemampuan diri dan keterampilan dalam menghadapi kondisi-kondisi tak terduga.

Anak-anak Gen-Z sih, sering menyebutnya dengan istilah “Self-Development” , perbekalan mereka untuk bertarung di dalam kehidupan masyarakat baru pada Era Modern saat ini.

Berkaitan dengan pengembangan kemampuan diri atau Self-Development bagi seorang individu, terkadang masih banyak nih dari kita yang kebingungan kemampuan yang seperti apa dulu sih yang seharusnya dikembangkan dan di tingkatkan. Nah, ini waktunya Sobat-Fight tahu dan kenalan sama Horizontal-Vertical Development untuk membantu mengembangkan skills keren yang Sobat-Fight punya.

Sedikit bocoran yang perlu dihight-light oleh Sobat-Fight bahwa pengembangan horizontal nantinya akan berfokus pada keahlian, sedangkan pengembangan vertikal akan membantu individu dalam menerapkan pengetahuannya tersebut. 

Jika kita coba menganalogikan dengan cara kerja komputer, pengembangan horizontal itu akan berfokus pada peningkatan kapasitas hard drive, sedangkan perkembangan vertikal akan berfokus pada kecepatan dan kekuatan prosesor. Jika komputernya itu memiliki kedua komponen tersebut dan keduanya dalam kondisi yang baik, cara kerja komputer akan lebih baik dan maksimal, hard drive akan lebih cepat menganalisis setiap data yang tersimpan di dalamnya dan jika ada sesuatu yang terjadi dengan tak terduga, akan lekas ditangani oleh cepatnya laju prosesor.

Dari analogi tesebut, sedikit paham? Ayo, kita lebih paham lagi!



Pengembangan Horizontal Yang Akan Meningkatkan Hard-Skillmu!


Dalam konteks perkembangan diri, pengembangan horizontal mencakup pengembangan keterampilan teknis dan pengetahuan yang spesifik sesuai minat dan tujuan individu. Ini dapat mencakup kemampuan seperti belajar bahasa asing, meningkatkan keterampilan komunikasi, menguasai alat-alat teknologi, mengembangkan keterampilan manajemen waktu, dan sebagainya. Pengembangan horizontal ini, nih, yang nantinya membantu Sobat-Fight dalam meningkatkan kompetensi dan efisiensi dalam tugas-tugas dan kegiatan sehari-hari.


Pengembangan horizontal biasanya diadakan di intansi formal dan non-formal seperti sekolah, universitas, pelatihan, pembelajaran mandiri atau bergrup untuk bisa saling memberikan umpan balik.


Pengembangan Vertikal Yang Akan Meningkatkan Soft-Skillsmu!


Gavin Swanson (2022) dalam artikel yang diunggahnya di Talentalks dengan judul “Leadership Development – Horizontal or Vertical?” berpendapat bahwa perkembangan secara vertikal berarti belajar melihat dunia dengan mengubah interpretasi yang telah dibuat dari sebuah pengalaman dan mentransformasikan pembentukan makna dari pengalaman tersebut. Atau bisa dikatakan juga bahwa, perkembangan diri yang mengarah pada kemampuan vertikal melibatkan pertumbuhan pribadi yang lebih dalam dan transformatif. Ini melibatkan pemahaman yang mendalam tentang diri sendiri, refleksi, pengembangan kesadaran diri, dan transformasi paradigma.


Individu yang mengembangkan kemampuan vertikal dapat mengalami pertumbuhan dalam hal pemikiran kritis, empati, pemecahan masalah kompleks, toleransi ambiguitas, fleksibilitas, dan peningkatan kesadaran akan nilai-nilai, tujuan hidup, dan tanggung jawab sosial. Nah, kalo pengembangan vertikal ini, nantinya akan membantu Sobat-Fight dalam mengembangkan identitas yang kokoh, memperluas pandangan dunia, dan memperoleh kebijaksanaan serta kedalaman pemahaman yang lebih luas tentang kehidupan dan manusia.




Dalam konteks perkembangan diri, ternyata penting nih Sobat, untuk mencapai keseimbangan antara kemampuan horizontal dan vertikal. Pengembangan kemampuan horizontal membantu individu untuk memiliki keterampilan praktis dan pengetahuan yang relevan dengan tujuan mereka, sementara pengembangan kemampuan vertikal membantu mereka tumbuh secara pribadi dan mentransformasi pemahaman mereka tentang diri sendiri dan dunia. Dengan menggabungkan keduanya, individu dapat mencapai perkembangan yang seimbang, yaitu memiliki keterampilan teknis yang solid dan kesadaran diri serta pemahaman yang mendalam tentang kehidupan dan nilai-nilai yang penting bagi mereka.


Penting untuk diingat bahwa perkembangan diri adalah perjalanan yang berkelanjutan, dan individu dapat terus mengembangkan kedua kemampuan ini melalui pembelajaran, refleksi, eksplorasi, pengalaman baru, serta kesediaan untuk tumbuh dan berubah sepanjang hidup mereka.


Nah, itu dia Horizontal-Vertical Development, jadi … udah gak bingungkan mana dulu yang harus dikembangkan?


Yaps, harus keduanya! Semangat berkembang, Sobat-Fight!






Sumber Bacaan Materi :


Gavin Swanson. (2022). “Leadership Development – Horizontal or Vertical?” dapat diakses di https://talenttalks.net/horizontal-vertical/ (diakses 24 Mei 2023)


Cross Knowledge. (2023). “Horizontal development vs. vertical development: what you need to know” dapat diakses di   


https://www.crossknowledge.com/blog/horizontal-vertical-development/ (diakses 24 Mei 2023)


Dimitry, Sherryl., (2016).Horizontal & Vertical Development: A different approach to Talent Development. Dapat diakses di


https://www.linkedin.com/pulse/horizontal-vertical-development-different-approach-dimitry-ph-d- (diakses 25 Mei 2023)


Catatan diskusi “Revolusi Pendidikan” bersama @myskill_id di forum Twitter Space





Amira Halimatu Sadiyah

Sang pengembara bumi yang atas izin tuhannya diperjalankan untuk mengarungi luasnya lautan hikmah.



0 Komentar





Ragam Lainnya