Traveling
AMANAT/PESAN PENGARANG
AMANAT/PESAN PENGARANG

Seorang pengarang drama – sadar atau tidak sadar pasti menyampaikan amanat dalam karyanya itu. Pembaca cukup teliti akan dapat menangkap apa yang tersirat di balik yang tersurat.

            Seorang pengarang drama – sadar atau tidak sadar pasti menyampaikan amanat dalam karyanya itu. Pembaca cukup teliti akan dapat menangkap apa yang tersirat di balik yang tersurat. Jika tema karya sastra berhubungan dengan arti (meaning) dari karya sastra itu, maka amanat berhubungan dengan makna (significance) dari karya itu. Tema bersifat sangat lugas, objektif, dan khusus: sedangkat amanat bersifat kias, subjektif, dan umum.

            Amanat sebuah drama akan lebih mudah dihayati penikmat, jika drama itu dipentaskan. Amanat itu biasanya memberikan manfaat dalam kehidupan secara praktis. Jika meminjam istilah Horace dulce et utik, maka amanat itu menyorot pada masalah utile atau manfaat yang dipetik dari karya drama itu.

            Cerita-cerita wayang yang diambil dari Mahabharata biasanya memeberikan amanat bahwa kebaikan pasti mengalahkan kejahatan. Demikian pula Ramayana. Jika ditelusuri lebih jauh, amanat kedua cerita itu berbeda, bahwa manusia itu tidak ada yang sempurna, di sisi kebaikannya terdaoat sisi kejahatannya, dan di antara sisi kejahatan manusia, ada sisi baiknya.

            Drama-drama William Shakespeare kebanyakan bertemakan kemanusiaan. Dari tema tersebut, Hamlet memiliki amanat yang berbeda dari Macbeth, dari Sadagar Venesia, dari Romeo-Yuliet, dan sebagainya. Amanat Hamlet dapat ditafsirkan bahwa: betapa pun licik dan cermatnya perbuatan jahat itu hidupnya tidak akan pernah bahagia. Macbeth memiliki amanta kira-kira: ketamakan dan sikap lupa daratan akan membawa manusia ke jurang kenistaan dan kehancuran. Sedangkan Romeo-Yuliet memiliki amanat kira-kira: meskipun manusia begitu cermat dan teliti merencanakan sesuatu, Tuhan jauhlah yang menentukan putusannya.

 

Sumber: Walyu, Herman J.. 2002. Drama Teori dan Pengajarannya. Yogyakarta. Hanindita.





Muhammad Saepul Rizal

Muhammad Saepul Rizal adalah anggota komunitas Literasiliwangi yang bergabung sejak Nov 2022



0 Komentar





Traveling Lainnya