Traveling
Menyusuri keindahan waduk Cirata
Menyusuri keindahan waduk Cirata

Waduk cirata merupakan tempat destinasi wisata yang sangat ramai dikunjungin.

Hai, traveler!
Beberapa waktu lalu, aku berkesempatan mengunjungi salah satu destinasi wisata yang mungkin belum terlalu populer, tapi punya pesona luar biasa Waduk Cirata. Terletak di antara tiga kabupaten di Jawa Barat (Cianjur, Purwakarta, dan Bandung Barat), waduk ini bukan cuma pembangkit listrik tenaga air terbesar di Asia Tenggara, tapi juga spot liburan yang asyik banget!

Apa itu waduk cirata?

Waduk Cirata adalah sebuah waduk yang terletak di tiga kabupaten di Jawa Barat, yakni Purwakarta, Cianjur dan Bandung Barat. Selain untuk membangkitkan listrik, Waduk Cirata juga dipenuhi keramba jaring apung untuk membudidayakan ikan dan dijadikan tempat wisata, khususnya bagi penghobi memancing. Asal nama Cirata berasal dari sungai Cirata yang bergabung dengan sungai Cibalagung di Dermaga Jangari.

Dengan luas 62 km² berada pada ketinggian 223 mdpl dikelilingi oleh perbukitan. Jika melakukan perjalanan dari kota Purwakarta melalui Plered, akan tiba di Cirata dalam waktu ±40 menit dengan jarak sejauh 15 km. Dalam perjalanan akan melewati pusat perdagangan peuyeum Bendul dan Sentra Industri Keramik Plered disamping menikmati keindahan alam di sepanjang jalan Plered-Cirata.

Cara menuju waduk Cirata:

-Dari Bandung sekitar 2 - 3 jam perjalanan via Padalarang atau cimahi.
-Dari Jakarta sekitar 3 - 4 jam via tol Cipularang, keluar gerbang tol Jatiluhur atau Darandan.

Aktivitas Seru di Waduk Cirata

Sesampainya di sana, aku langsung terpesona sama panorama air yang luas dengan latar pegunungan yang megah. Udaranya sejuk, cocok buat healing dari penatnya rutinitas kota.

Beberapa aktivitas yang bisa kamu lakukan di Waduk Cirata:

1.Naik perahu keliling waduk– Ini wajib dicoba! Kita bisa menyewa perahu nelayan lokal untuk mengelilingi waduk sambil menikmati pemandangan danau yang tenang.
2.Mancing – Waduk Cirata terkenal sebagai tempat favorit para pemancing. Ikan mas, nila, dan patin banyak banget di sini!
3.Wisata kuliner apung – Ada beberapa warung makan terapung di pinggir waduk. Makan ikan bakar sambil melihat sunset? Nikmat Tuhan mana lagi yang kau dustakan?
4. Nongki cantik - ada beberapa cafe cantik sekitaran waduk cirata yang wajib untuk di datangi.

Tips Berkunjung ke Waduk Cirata

1. Bawa jaket atau pakaian hangat—anginnya bisa cukup dingin, apalagi menjelang sore.
2. Jangan lupa bawa sunblock kalau kamu datang siang hari.
3. Bawa kamera! Pemandangan di sini benar-benar Instagramable.
4. Jaga kebersihan ya, biar Waduk Cirata tetap indah dan asri.


Sudah siap menjelajah Waduk Cirata? Yuk, masukkan ke bucket list kamu!




Aprillya Nurizki

Aprillya Nurizki adalah anggota komunitas Literasiliwangi yang bergabung sejak Mar 2025



0 Komentar





Traveling Lainnya